Manfaat Tanaman Tembelekan atau Cente Obat Pereda Batuk
TANAMAN- manfaat tanaman tembelekan atau cente obat pereda batuk. tanaman tembelekan atau juga disebut cente adalah tanaman perdu tegak atau setengah merambat, bercabang banyak, ranting bentuk segi empat, ada varietas berduri dan ada varietas yang tidak berduri tinggi sekitar 2 meter. Terdapat sampai 1.700 meter diatas permukaan laut, di tempat panas, banyak dipakai sebagai tanaman pagar, bau khas. Daun tunggal, duduk berhadapan bentuk bulat telur ujung meruncing, pinggir bergerigi tulang daun menyirip, permukaan atas berambut banyak terasa kasar dengan perabaan permukaan bawah berambut jarang. Bunga dalam rangkaian yang bersifat rasemos mempunyai warna putih, merah muda, jingga kuning. Buah seperti buah buni berwarna hitam mengkilat bila sudah matang.
Baik mari sekarang kita tengok ke daerah persawahan atau daerah tanah terbuka yang di aliri air sungai kecil, seperti tanah-tanah datar di kaki pegunungan atau tanggul anak sungai. di tempat-tempat tersebut biasanya kita temui tumbuhan yang bernama tembelekan atau cente. nama latin dari tanaman tembelekan adalah Iantana camara. tumbuhan ini biasanya tumbuh subur pada tanah yang cukup lembab. batangnya berkayu, akar kokoh dapat menahan longsoran tanah pematang sawah atau tanggul anak sungai.
Kandungan kimia yang terdapat pada tanaman tembelekan atau cente adalah Daun mengandung lantadene A (0,31-0,68%), lantadene B (0,2%), asam lantonalat, asam lantat, humulene (mengandung minyak menguap 0,16-0,2%), ß caryophyllene, terpidene, a pinene, p-cymene.
Adapun manfaatnya adalah air godokan daun tembelekan atau cente ini sangat baik untuk obat pereda batuk. caranya adalah petik beberapa lembar daun tembelekan.dicuci bersih, kemudian rebus dengan tiga gelas air hingga menyusut hingga dua gelas saja. setelah dingin, disaring dan airnya diminum dua kali sehari, pagi dan sore hari setelah makan.
Demikian adalah manfaat tanaman tembelekan atau cente obat pereda batuk. mohon untuk share artikel ini agar dapat bermanfaat bagi orang lain yang sedang membutuhkan informasi mengenai tanaman obat. terima kasih sudah berkunjung.