Ukuran Iklan Template Terkemuka
BLOG - ukuran iklan untuk template terkemuka. assalamualikum, selamat pagi buat semua dimana berada semoga sehat selalu ya. buat yang setia membaca blog mas genli terima kasih sudah selalu berkunjung dan membaca blog. kali ini saya akan membahas ukuran iklan pada template bawaan blogger yaitu terkemuka. kenapa penting sekali ukuran yang baik dan cocok agar nilai cpc naik, bagi sahabat blogger tentu sudah paham akan hal ini. saya hanya sedikit membagikan ukuran iklan hasil riset saya kepada teman-teman sekalian, karena saling berbagi informasi membuat saya merasa lebih bermanfaat dibandingkan dipendam sendirian saja.
Pada umumnya banyak sahabat blogger mungkin yang tidak memakai template bawaan blogger. mungkin ada dari hasil membeli template pada jasa pembuat template atau ada juga mendowload template gratisan di internet. di internet banyak sekali template yang bagus dan ringan, semua itu tergantung dari sahabat mau memakai template yang mana yang menurut sahabat bagus untuk blog. setiap orang memiliki penilaian sendiri terhadap blog mereka masing-masing.
Tanpa dipungkiri kini banyak sekali blog baru setiap harinya mungkin bisa mencapai ribuan bahkan puluah ribu. banyak sekali orang yang membuat blog untuk berbagai macam hal keperluan yaitu misalkan untuk berbisnis, diary, atau share ilmu yang didapatkan. membuat blog untuk berbisnis adalah cara yang mungkin effisien dan tidak memerlukan banyak biaya untuk pengeluaran agar produk yang ditawarkan bisa laku dan terjangkau banyak orang, biasanya blog ini dibuat oleh kaum hawa yang suka berbisnis misalkan pakaian, kue, sepatu, atau makanan, dan masih banyak yang lainnya.
Ada sebuah bonus yang didapatkan dari hasil ngeblog, yaitu bisa mendapatkan penghasilan sampingan yang dirasa sangat cukup untuk membantu pemasukan, walaupun itu tidak sebulan sekali bisa mendapatkan hasil dari ngeblog. jerih payah yang selama ini ngeblog pasti akan ada hasilnya.
Kembali lagi ke topik utama yaitu ukuran iklan yang seseuai untuk template blog terkemuka ?
Ukuran iklan untuk template terkemuka bawaan blogger ada tiga macam ukuran yang harus dipasng di template emperio silahkan disimak dibawah ini jenis ukuran yang pas untuk template terkemuka :
- Ukuran iklan 720 x 90, ukuran ini sangat cocok sekali untuk tampilan di halaman depan bagian footer.
- Ukuran iklan 336 x 280, ukuran ini sangat cocok dipasang pada bagian sidebar.
- Iklan natif infeed, ikalan ini menyesuaikan dengan template emperio bagian depan.
Cara memasang iklan pada template terkemuka ?
Cara memasang unit iklan pada template terkemuka itu sangat mudah karena disini tidak perlu edit htlm sama sekali, tinggal ke menu TATA LETAK > ADD GADGET> PILIH HTML/JAVASCRIPT. untuk peletakannya anda bisa menyesuaikan sendiri mau diletakkan dimana caranya tinggal tekan tahan dan tarik ke bagian yang di inginkan.
Demikian adalah ukuran iklan dan cara pemasangan iklan pada template terkemuka. semoga dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan informasi mengenai ukuran iklan untuk menaikkan nilai cpc. kritik dan saran saya persilahkan. terima kasih sudah berkunjung, walaikum salam.